Repelita Jakarta - Pebisnis sekaligus YouTuber Richard Lee mengungkapkan bahwa dirinya telah menjadi mualaf sejak tahun 2023. Ia mengaku masuk Islam dua tahun lalu di Palembang, Sumatera Selatan.
"Sebenarnya sejak dua tahun yang lalu aku tuh sudah Islam dan selama dua tahun ini aku belajar Islam, dan sampai sekarang aku masih belajar Islam," ungkap Richard Lee.
Keputusan berpindah agama ini diambil setelah dirinya merasa ada kekosongan dalam hidup. Meski telah sukses secara karier dan memiliki banyak rezeki, Richard merasa kehilangan tujuan hidup yang hanya berorientasi pada duniawi.
"Aku merasa ada kekosongan aja. Aku dulu merasa sudah sempurna banget, di puncak, tapi aku merasa semuanya karena akunya hebat. Tapi aku merasa kayak ada yang kosong, aku kehilangan tujuan hidup, aku merasa tujuan hidupku cuma dunia," ujar Richard.
Richard mulai belajar Islam dengan bimbingan Ustaz Derry Sulaiman dan Ustaz Felix Siauw. Meski begitu, ia sempat merahasiakan keputusannya untuk menjadi mualaf demi menjaga perasaan keluarganya yang non-Muslim.
"Dari awal itu aku diajak oleh Ustaz Derry dan dibimbing oleh Ustaz Felix Siauw, itu terlihat jelas. Aku meminta mereka berdua untuk merahasiakan hal ini. Ada beberapa alasan, pertama aku tidak ingin menyakiti hati orang lain. Bagaimanapun juga keluargaku keluarga non-Muslim. Aku harus menjaga perasaan mereka," ungkapnya.
Richard mengungkapkan bahwa keluarganya sempat menolak keputusan tersebut dan bahkan mengancamnya. Namun, ia tetap bersikap tenang dan perlahan-lahan berusaha berbicara dengan keluarganya.
"Respon keluarga, yang pertama penolakan dari dua tahun lalu, penolakan besar-besaran, bahkan aku diancam, ancaman keluarga. Tapi aku diam aja, strategiku pelan-pelan untuk dibicarakan. Tepatnya satu tahun yang lalu istriku juga bilang go ahead enggak jadi masalah, kalau memang pilihan hidup, ya lakukan saja," jelasnya.
Setelah satu bulan terakhir berbicara kembali dengan keluarganya, mereka akhirnya bisa menerima keputusannya untuk menjadi mualaf.
"Yang paling sulit kan menghadapi keluarga besar, orang tua. Tapi sekitar satu bulan lalu aku sudah putuskan dan berbicara dengan mereka, alhamdulillah mereka bisa mengerti," ucapnya.
Richard membantah anggapan bahwa dirinya menjadi mualaf untuk mencari popularitas. Sebab, jika ingin ketenaran, ia bisa saja mengumumkannya sejak dua tahun lalu.
"Kalau aku cari tenar, mungkin dua tahun lalu sudah aku umumkan, ini kan enggak. Aku juga enggak punya niat berbicara ke media. Ini kan hubunganku dengan Tuhan," tegasnya.
Selain merahasiakan keputusannya untuk masuk Islam, Richard juga ingin berdakwah dengan caranya sendiri.
"Aku pengin kasih edukasi ke masyarakat tentang agama Islam, aku pengin ikut berdakwah tapi dengan caraku, aku bukan ustaz, jadi aku pengin bikin acara dengan teman-teman. Jadi aku bikin podcast dengan konsep berbeda," katanya.
Sementara itu, istrinya, Reni Effendi, diketahui memilih kembali ke agama Buddha setelah sebelumnya menjadi Katolik saat menikah dengan Richard.
"Istri pindah ke Katolik karena menikah dengan saya. Ketika saya pindah memeluk agama lain, maka ya menjadi enggak perlu lagi (pindah lagi). Sehingga dia bilang 'apa yang dia percayai'," tutur Richard.
Kini, dalam keluarganya terdapat tiga agama yang dianut. Richard beragama Islam, istrinya Buddha, sementara anak-anaknya masih memeluk Katolik dan tetap pergi ke gereja setiap minggu.
"Enggak masalah mereka nanti pada saat dewasa apa yang terbaik untuk mereka. Kita satu keluarga support," ujarnya.
Momen Richard Lee menjadi mualaf pertama kali dibagikan oleh Ustaz Derry Sulaiman di media sosial. Dalam unggahan tersebut, terlihat Richard mengucapkan syahadat ulang dan menandatangani dokumen sebagai bukti keislamannya.
"Takbir, semoga istiqomah dalam Iman dan Islam @dr.richard_lee, tetap jadi orang baik," tulis Ustaz Derry dalam unggahannya.(*)
Editor: 91224 R-ID Elok