Repelita Tangerang - Kholid Miqtar, seorang nelayan asal Tangerang, menjadi perhatian publik setelah video dirinya yang disambut bak pahlawan viral di media sosial. Warganet bahkan membandingkan kecerdasannya dengan Wakil Presiden Gibran Rakabuming.
Perbandingan tersebut mencuat setelah akun X @putry_nusantara mengunggah video yang menampilkan kemampuan public speaking Kholid Miqtar dan Gibran Rakabuming. Dalam video tersebut, terlihat cara bicara Gibran yang tampak terbata-bata, sementara Kholid berbicara dengan jelas dan tegas, terutama terkait isu Pagar Laut Tangerang.
"Public speaking plus kecerdasan seorang wapres dengan seorang nelayan bisa dilihat di video ini. Saat IQ seorang nelayan mengalahkan IQ seorang wapres," tulis akun @putry_nusantara. Ia juga menambahkan, "Indonesia tidak pernah kekurangan orang cerdas, tapi kekurangan orang waras."
Momen Kholid yang viral ini juga menuai berbagai komentar positif dari warganet. Banyak yang mendoakan kebaikan untuk Kholid, yang dianggap sebagai representasi rakyat kecil dengan keberanian dan kecerdasannya.
Doa-doa serta dukungan terus mengalir untuk Kholid, yang kini semakin dikenal karena keberanian dan ketegasannya dalam menyuarakan isu-isu masyarakat.(*)
Editor: 91224 R-ID Elok