Repelita, Solo - Foto Presiden Jokowi bersama 9 naga viral di media sosial baru-baru ini, memicu spekulasi netizen yang kembali ramai membahasnya. Foto tersebut diunggah oleh akun @Tan_Mar3M di platform X dan dengan cepat menjadi perbincangan hangat.
Dalam foto yang beredar, terlihat Jokowi mengenakan kemeja putih dan celana hitam, sedang menyambut kelompok pengusaha yang dikenal dengan sebutan 9 naga. Di antara mereka, tampak nama-nama besar seperti Mochtar Riady, James Riady, dan John Riady, yang terlihat duduk bersama Jokowi di meja sambil berbincang. Momen tersebut diduga terjadi pada Desember 2024 di kediaman Presiden di Solo.
Komentar dari netizen pun beragam. Salah satu komentar yang menarik perhatian adalah dari akun yang menulis, "Biasanya orang terlalu dekat apalagi sampai terbuka sangat berpotensi konslet. Ibarat kabel listrik yang terbuka." Spekulasi mengenai hubungan antara foto tersebut dengan berbagai isu, termasuk kasus pagar laut di Tangerang yang dikaitkan dengan Agung Sedayu Grup, semakin memanas di dunia maya.
Netizen tampaknya mencoba menebak-nebak apa yang sebenarnya dibahas dalam pertemuan tersebut. Namun, hingga saat ini belum ada penjelasan resmi terkait foto yang telah menyebar luas ini. (*)
Editor: 91224 R-ID Elok