MAKASSAR – Puluhan warga Jalan Barukang Raya, Makassar kembali tersulut emosi. Tampak mereka siap menyerang kelompok warga di Cambayya, Rabu dinihari (15/9/2021).
Dalam penyerangannya itu, kelompok Barukang menyerang menggunakan batu dan anak panah. Lengkap dengan potongan triplek yang dijadikan sebagai tameng mereka
Sementara warga Cambayya pun siap menyerang Barukang menggunakan alat yang sama. Saat kelompok Barukang maju ke daerah Cambayya, tampak aparat kepolisian bersenjata tak bisa berbuat apa-apa.
Dia hanya bisa memegang erat senjata api di tangannya, dan melihat aksi saling serang antara Cambayya dan Barukang tengah berlangsung. Aparat yang berada di lokasi berupaya meredam situasi, agar kedua kelompok tidak bertikai.
Sayang, semuanya sia-sia. Hingga pada akhirnya, Tim Angngaru Polres Pelabuhan bersenjata lengkap langsung membubarkan dua kelompok itu. Hasilnya, 1 pelaku tawuran berhasil ditangkap dan dibawa ke Polres Pelabuhan
Danru 1 Tim Angngaru Polres Pelabuhan, Aipda Wahyudin Naufal, mengatakan, saat ini pelaku tersebut masih dimintai keterangan. Selain itu, polisi juga menyita satu anak panah dan ketapel milik pelaku tersebut.
“Hasil penyisiran, kami amankan 1 pelaku dan satu buah anak panah miliknya,” kata Naufal kepada wartawan.
Menurutnya, pelaku tersebut mengaku awalnya hanya sekadar menonton aksi tawuran. Tak lama, akhirnya ia ikut dan bergabung dengan kelompok Barukang.
“Terduga pelaku ini ikut dalam melakukan penyerangan. Sehingga ikut kami amankan di tempat warkop (tempat saling serang ke kelompok Cambayya),” jelasnya.
Penyebab tawuran sendiri diduga akibat dendam lama dan kerap terjadi hanya karena masalah sepele. Namun pasca kejadian, polisi masih siaga di lokasi dan mengimbau masyarakat agar kembali ke rumah masing-masing dan tidak terprovokasi.
Sumber Berita / Artikel Asli : (Ishak/fajar)