Ihsan Tanjung Ajak Umat Islam Lawan Setan, Bukan Virus Corona: Virus Juga Makhluk!

589
Ihsan Tanjung

Pendakwah Ihsan Tanjung mengajak umat Islam untuk istiqomah, bukan pasrah dalam menghadapi pandemi virus corona.

Sebab, katanya, di tengah kondisi pandemi ini banyak umat Islam yang keliru membedakan antara sikap istiqomah dan pasrah.

“Kadang kala sebagian umat Islam punya salah persepsi tentang istiqomah. Dikira orang kalo istiqomah itu pasrah,” ujar Ihsan Tanjung, seperti dikutip dari Youtube Berislam Channel pada Jumat, 9 Juli 2021.

Padahal, menurutnya, orang yang istiqomah adalah mereka yang biar bagaimana pun dihalang-halangi untuk taat kepada Allah dan Rasul, tetapi tetap taat.

Lebih lanjut, dia mencontohkan bahwa salah satu bentuk istiqomah dalam menghadapi virus corona adalah dengan tidak menutup masjid.

“Disuruh tutup masjid, tutup! Itu bukan istiqomah namanya, pasrah namanya,” ujar Ihsan Tanjung.

Sebab, menurutnya, sejak dahulu kala mulai dari zaman Nabi, sahabat, tabi’in dan seterusnya tidak ada sejarahnya ketika terserang wabah, umat Islam menutup masjid.

“Selagi ada wabah sampe masjid ditutup tuh, enggak ada,” tambahnya.

Bahkan, kata dia, dahulu ketika ada wabah, jangankan masjid ditutup, tata cara salat pun tidak ada yang diubah.

“Jadi, dari segi itulah kita melihat bukti keistiqomahan umat ini (Islam),” tegasnya.

Selain itu, menurut Ihsan Tanjung, umat Islam harus komitmen kepada Allah untuk melawan iblis.

Sebab, menurutnya, aturan-aturan yang mendegradasikan diri taat kepada Allah adalah bentuk manipulasi dari setan.

Salah satu contoh aturan itu, menurutnya, adalah jaga jarak saat salat berjamaah.

Padahal, kata dia, menurut hadis nabi salat berjamaah itu wajib merapatkan barisan agar terhidar dari godaan setan.

“Kalo musuh kita (setan) komitmen, kita sebagai partainya Allah juga harus menunjukkan komitmen. Ya Allah apapun yang terjadi, buat saya tunduk pada Engkaulah harga mati, Ya Allah,” tegas Ihsan Tanjung.

Tak hanya itu, dia juga mengatakan bahwa virus corona bukalah musuh umat Islam, akan tetapi musuh umat sesungguhnya adalah setan.

“Allah sudah jelaskan sama kita, musuh kita tuh siapa? Sesungguhnya setan bagi kalian musuh, perlakukan dia sebagai musuh!” ungkapnya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa setan akan mengajak orang atau golongannya menjadi penghuni neraka.

“Permusuhan kita nih jangan mau digeser. Musuh kita setan! Maka buat kita enggak ada cerita buat kompromi pada setan,” ucapnya.

Dia juga menuturkan bahwa jika kita berkompromi dengan virus corona tidak masalah, karena virus adalah ciptaan Allah.

“Virus itu tuh bukan untuk diperangi, kita berdampingan hidup. Wong kita itu makhluk, dia (virus) juga makhluk,” tegasnya.

Sekali lagi, dia menegaskan bahwa yang harus diperangi oleh umat Islam adalah setan dengan segala tipu dayanya.

Sumber Berita / Artikel Asli : Terkini

Berikan Komentar Anda

comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here