DAFTAR Kru Pesawat Rimbun Air yang Jatuh di Pegunungan Papua

790

Pesawat Rimbun Air PK-OTW yang sempat diberitakan hilang, akhirnya ditemukan di tengah pegunungan Sugapa, Intan Jaya, Papua.

Kondisi Kokpit alias Flight Deck pesawat Rimbun Air disebut hancur parah akibat kecelakaan tersebut.

DIlansir Suara.com, juru bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati, menjelaskan kronologis peristiwa jatuhnya pesawat Rimbun Air.

Pesawat take-off pada pukul 06.40 WIT dari Kabupaten Nabire menuju Kabupaten Intan Jaya dengan membawa kargo (bahan bangunan).

Pada pukul 07.30 WIT, Airnav Sugapa melakukan komunikasi terakhir dengan Pilot sebelum hilang kontak. Hingga saat ini tidak ada komunikasi dengan pesawat Rimbun Air PK-OTW.

Adita mengungkapkan 3 identitas kru pesawat Rimbun Air.

Ketiganya yakni Hj Mirza (Pilot), Fajar (Kopilot), dan Iswahyudi (teknisi).

Ia menambahkan, saat ini Kantor Otoritas Bandara Wilayah X Merauke melakukan koordinasi bersama Tim Aparat Keamanan dan Badan SAR Nasional (BASARNAS) dalam melakukan pencarian terkait hilangnya pesawat tersebut.

Sumber Berita / Artikel Asli : Ayoindonesia

Berikan Komentar Anda

comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here